1. Home
  2. /
  3. Artikel
  4. /
  5. MASALAH TRANSFORMATOR & SOLUSINYA

MASALAH TRANSFORMATOR & SOLUSINYA

Pada sistem instalasi listrik, transformator merupakan perangkat penting dalam penyaluran tenaga listrik. Transformator yang terpasang bilamana mengalami gangguan harus segera diketahui penyebabnya, dengan mencari tahu bagian mana yang paling sering mengalami kerusakan. Demikian juga, pemeliharaan transformator harus sering dilakukan supaya transformator dapat bekerja dengan baik dan memiliki usia panjang. Berikut kajian tentang penyabab kerusakan transformator dan juga solusi serta pemeliharaan apa yang akan digunakan.

KondisiPenyebabSolusi yang disarankan
Transformer panasSuhu ruangan tinggiPerbaiki ventilasi atau relokasi unit pada tempat yang lebih sejuk
OverloadKurangi beban. Kurangi ampere dengan meningkatkan power factor dengan kapasitor bank. Periksa arus antara trafo yang dipararel.
Tegangan tinggiRubah sirkuit tegangan dan tapping-nya.
Pendinginan tak memadaiJika bukan dari pendinginan alam, periksa kipas, pompa AC dan sistem pendinginan.
Kesalahan gulunganLihat “Tak Ada Tegangan – Tegangan tidak Stabil” dibawah
Short-circuited CorePeriksa untuk arus tiba-tiba dan no-load loss; jika tinggi, periksa core, lepas dan perbaiki. Periksa baut core, jepit dan kencangkan. Periksa insulasi antara laminasi, jika dilas gabung, kembalikan ke pabrik untuk perbaikan atau pergantian.
———– ———– ———–
Transformator berisikOverloadLihat “Transformator Panas” diatas
Body tidak di ground, koneksi kendorLihat komponen, clamp, core dan bagian-bagian yang harusnya di grounded. Periksa apakah ada yang kendor atau rusak.Kencangkan kembali clamp kendor, baut, mur, ganti jika ada yang hilang.
Bagian luar dan aksesoris bergetar & bunyiKencangkan item-item diatas, pada beberapa kasus, kendorkan untuk melepas tekanan yang menyebabkan getaran dan pasang seal.
Kerusakan internal – core atau gulunganLihat diatas “Transformer Panas”
———– ———– ———–
Tak ada tegangan – tegangan tak stabilKesalahan gulungan – petir; overload, short circuit dari benda asing atau kekuatan dielektrik rendah.Periksa gulungan, buang benda asing atau komponen yang rusak. Perbaiki atau ganti komponen dari material insulasi.
———– ———– ———–
Karat dan cat yang mengelupasCuaca, polusi, karat atau udara laut. OverloadBuang karat dan cat yang mengelupas. Bersihkan permukaan. Cat ulang dengan cat yang tepat dan pelapis yang cukup
Berubah warna karena panas berlebihJika perubahan warna terjadi, periksa ukuran KVA, tegangan masuk dan ampere beban.
———– ———– ———–
Kabel Netral panasOverloadKabel netral terlalu kecil, ganti. Terjadi ketidak seimbangan antara phasa. Seimbangkan dan samakan beban.
Satu kaki dari vektor group hilangPeriksa fuse bersangkutan. jika putus, periksa penyebab dan ganti.
———– ———– ———–
Tegangan tidak seimbangKoneksi Netral terbuka sehingga beban tak seimbangPeriksa koneksi Netral. Lihat “Kabel Netral Panas”
———– ———– ———–
Tegangan tinggi dan tidak seimbangKoneksi Netral terbuka pada ground wye pada gulungan di salah satu trafoPeriksa koneksi netral dan seimbangkan beban. Periksa nilai tegangan antara phase dan phase-ground.